PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH TEORI SASTRA MENGUNAKAN APLIKASI KVISOFT FLIPBOOK MAKER DI STKIP-PGRI LUBUKLINGGAU
PDF
LOA

Keywords

Pengembangan
Bahan Ajar
Kvisof Flipbook Maker

How to Cite

Juwati, J., Abid, S. ., Rohman, A. ., & Indani, T. R. . (2021). PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH TEORI SASTRA MENGUNAKAN APLIKASI KVISOFT FLIPBOOK MAKER DI STKIP-PGRI LUBUKLINGGAU. DIKLASTRI : Jurnal Pendidikan, Pembelajaran, Linguistik, Bahasa Indonesia, Dan Sastra Indonesia, 1(2), 85–91. Retrieved from https://jurnal.stkippgritrenggalek.ac.id/index.php/diklastri/article/view/200

Abstract

Penelitian ini didasari belum dikembangkannya bahan ajar digital yaitu aplikasai Kvisoft FlipBook Maker. Sementara metode dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D). Hasil dan pembahasan dalam penelitian ini didapat dari hasil analisis kebutuhan bahan ajar, mahasiswa dan dosen sama-sama mengharapkan bahan ajar hasil pengembangan yang lengkap, materi tersusun secara sistematis, menarik, dan mudah dipahami dengan bahasa yang komunikatif. Sementara untuk menarik mahasiswa menggunakan bahan ajar, bahan ajar yang dikembangkan dikemas melalui aplikasi Kvisof Flipbook Maker yang dapat dibaca di mana saja dan kapan saja mereka inginkan melalui smartphone atau gaway, dengan tampilan atau desain bahan ajar yang dapat membuka lembar per halamannya layaknya membaca buku cetak. Prototipe bahan ajar didasarkan pada  hasil analisis kebutuhan mahasiswa dan dosen. Tahap selanjutnya peneliti melakukan realisasi kontesktual dan realisasi pedagogik. Setelah tahap realisasi kontekstual dan pedagogik, tahap selanjutnya adalah produk bahan ajar. Bahan ajar yang dihasilkan berjudul “Buku Ajar Teori Sastra”. Uji kevalidan bahan ajar hasil pengembangan “Buku Ajar Teori Sastra” dilakukan dengan memberikan lembar penilaian evaluasi ahli. Berdasarkan hasil analisis angket dari tiga ahli bahwa bahan ajar “Buku Ajar Teori Sastra” tergolong kategori baik atau layak. Hal tersebut dinyatakan perolehan skor 84 atau 84%, artinya bahan ajar yang dikembangkan layak dan dapat memfasilitasi kebutuhan mahasiswa dalam pembelajaran mata kuliah teori sastra

 

PDF
LOA

References

Amri. 2010. Konstruksi Pengembangan Pembelajaran. Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher.

Dick, Walter, Lou Carey, dan James O Carey. (2005). The Sistematic Design of Instruction. Bostom: Pearson.

Depdiknas. (2008). Panduan Pemgembangan Bahan Ajar. Jakarta: Dirjen Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah.

Gronlund, NE. (1990). Measurement and Evaluating in Teaching, 6^th edition. New York: Macmillan Publishing Company.

Lestari. (2013). Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Kompetensi: Sesuai dengan Kurikulum Tingkat Satuan pendidikan. Padang: Akademia Permata.

Purwanto. 2001. Penulisan Bahan Ajar. Jakarta: Pusat Antar Universitas untuk Peningkatan dan Pengembangan Aktivitas Instruksional Ditjen Dikti Diknas.

Prastowo. 2011. Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Jakarta: Diva Press.

Pannen dan Purwanto. (2001). Penulisan Bahan Ajar. Jakarta: Pusat Antar Universitas untuk Peningkatan dan Pengembangan Aktivitas Instruksional Ditjen Dikti Diknas.

Rasiman. 2014. Efektivitas Resource- Based Learning Berbantuan Flip Book Maker Dalam Pembelajaran Matematika SMA. KPM 1 ( 2), 44.

Rahmawati, dkk. 2017 . Pengembangan Media Pembelajaran Flipbook Pada Materi Gerak Benda DI SMP. Jurnal Pembelajaran Fisika. 6 (4), 326-332.

Rahman, Muhammad. (2013). Strategi & Desain Pengembangan Sistem Pembelajaran. Jakarta: Prestasi Pustakaraya.

Tomlinson, Brian. (1998). Materials Development in Language Teaching. Comridge: University Press.

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Copyright (c) 2021 juwati juwati, Syaiful Abid, Adi Rohman, Tri Repico Indani

Downloads

Download data is not yet available.